Senin, 04 Januari 2016

TUGAS 5 BAHASA INDONESIA 1: PASAR KOMPUTER DI INDONESIA


Image result for pasar komputer



   Penjualan komputer di dunia terus menurun.  Hal tersebut berdampak pula pada Indonesia. Dari tahun 2011 hingga 2012 pertumbuhannya menurun hingga tersisa dua persen. Namun, perusahaan komputer tidak akan menyerah hanya karena alasan tersebut. Mereka terus mengembangkan teknologi baru. Teknologi yang dikembangkan yaitu pada bidang grafis, chipset, dan mikroprosesor.

   Salah satu produsen microprosesor komputer adalah Advanced Micro Devices. Advanced Micro Devices populer dengan nama AMD. AMD adalah salah satu vendor prosesor terbesar di dunia. Di tahun 2013, AMD masuk dalam tiga besar peringkat dunia. Artinya, banyak pengalaman yang dilalui oleh produsen komputer tersebut.

   AMD mengatakan, “Pasar komputer di Indonesia tidak akan turun. Masih banyak orang yang membutuhkan komputer. Jadi kami tetap optimis pasar komputer akan stabil di Indonesia. Tapi kami tetap menyesuaikan kebutuhan pasar yang terus berubah-ubah”. AMD sangat yakin dengan ucapannya tersebut. AMD pernah menampilkan satu kartu grafis dan memperoleh pasar 7-7,5 persen. Hal tersebut telah meningkat tiga kali lipat dari pertumbuhan pasar di Indonesia. AMD yakin pertumbuhan pasar di Indonesia akan lebih dari 7 persen karena tahun ini AMD akan meluncurkan tiga produk. Salah satunya adalah untuk segmen komputer PC.



Daftar Pustaka:
Chandrataruna, Tommy. 2013. Di Indonesia Pasar Komputer Masih Seksi. http://teknologi.news.viva.co.id/news/read/398519-di-indonesia--pasar-komputer-pc-masih-seksi. Diunduh tanggal 04 Januari 2016.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar