Rabu, 19 November 2014

SEKILAS NOUVO

   Hai, Selamat datang, ini cuma artikel hoby kok. Semoga kalian menikmatinya yaa..

   Sedikit mengenai Nouvo, Apa sih Nouvo? Kenapa Nouvo? Kelebihan Nouvo? Nouvo adalah motor matic keluaran pertama dari Yamaha, selain itu desainnya juga mempunyai dua tipe, ada tipe klasik seperti Nouvo lele/sporty serta Nouvo-Z yang tampilan elegannya menonjol seperti era modern sekarang ini. Dengan demikian para pecinta motor klasik dan modern dapat menyatu untuk saling memberi inspirasi satu sama lain. Nah disini saya cuma ingin bercerita tentang Nouvo yang resmi masuk Indonesia ya..
   Masih ingat ga sih? Pada awalan Nouvo didatangkan di Indonesia peminat Nouvo sangatlah minim, bahkan saya sempat mendengar bahwa Nouvo adalah produk gagal yang masuk Indonesia. Awal-awalnya, Nouvo lahir di tahun 2002 yang berbentuk Nouvo lele, kok bisa sih dibilang Nouvo lele? Haha, singkat cerita katanya jika dilihat dari atas, bentuknya akan mirip seperti ikan lele yang gendut gendut lucu gitu, lalu proses penyempurnaan terjadi pada tahun 2004 yang menjadi Nouvo sporty. Nouvo sporty mempunyai bentuk yang sama dengan Nouvo lele, hanya saja terdapat penggantain arm berubah dari besi menjadi babet lalu disesuaikan dengan knalpot yang menyesuaikan arm nya.

       

 


   Hari berganti hingga memasuki tahun 2005, dikeluarkan lah Nouvo-Z. Disini perubahan dari rangka hingga body dilakukan pihak Yamaha, Nouvo-Z terkesan lebih elegan dengan menyeimbangkan perubahan jaman serta modernisasinya. Lanjut ke 2006 akhir hingga 2007, sistem pada mesin berubah, diberilah AI-System yang berfungsi untuk mendeteksi pembakaran, serta choke otomatis ketika mesin dalam keadaan dingin.

 


 


Desain :
Desain bodi Yamaha Nouvo merupakan percampuran antara skuter dan motor bebek,pengaruh motor bebek terlihat pada ukuran roda yang digunakan (lebih ramping dan lebih besar dari skuter) dan masih adanya gundukan yang memisahkan tempat pijakan kaki kanan dan kaki kiri.

Mesin :
Mesin full otomatis khas skuter dipasangkan dimotor ini,berkapasitas 113 cc cukup bertenaga dan pas dengan pasar Indonesia.Transmisi otomatis menjadi poin utama dalam kampanye penjualan dengan slogan 'unjuk gigi tanpa gigi'.

   Nah, tau ga sih, katanya pada masa awal masuk Nouvo di Indonesia adalah motor yang gagal produksi, sehingga tipe Nouvo lain tidak masuk di Indonesia, usut punya usut, katanya tipe Nouvo lain seperti Nouvo SX, Nouvo Elegan, ada juga Nouvo RC (Nouvo-Z vietnam) tidak masuk Indonesia karena pihak Yamaha luar kecewa dengan penjualan Nouvo di Indonesia, sehingga tipe Nouvo lainnya tidak akan masuk Indonesia dan tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama.


   
Nouvo SX

Speedo Nouvo SX

Nouvo SX


 
Nouvo Elegance
Nouvo Elgance
Nouvo Vietnam


 


   Waktu makin berjalan, dan ternyata, WOW! sekarang Nouvo dicari cari! daripengguna hingga kolektor mencari cari dan saling membantu untuk menemukan part yang memang dibutuhkan dan memang sudah berhenti produksi pula seiring berhentinya pemroduksian Nouvo di tahun 2007. Kok bisa sih dicari cari? Ya mungkin seperti barang limit, karena memang orang ingin "beda" dari yang lain atau memang lebih percaya ke part barang tua yang memang lebih awet dan istimewa dibandingkan dengan motor-motor keluaran tahun muda ini.

   Dengan adanya saling komunikasi antar pengguna, kami semakin dekat, makin dekat dan makin dekat, pada akhirnya muncullah slogan tersendiri dalam dunia kami "Salam Tetot", haha jangan heran jika anda sedang mengendarai Nouvo disapa oleh orang yang tidak dikenal. Ya, kami bersepakat untuk saling "tetot" atau membunyikan klakson pada sesama pengendara Nouvo jika bertemu di jalan.

   Selain itu, karena motor yang lumayan cukup berumur, kendala demi kendala juga banyak muncul. Mulai dari masalah fisik luar, maupun hingga masalah mesin, dengan itu kami membuat kebiasaan saling tolong menolong jika melihat Nouvo lain dalam keadaan trouble. wettss, ga cuma Nouvo, karena memang sudah terbiasa atau memang jiwa kami yang akan terbentuk dengan sendirinya punya rasa saling membantu, saling pengguna jalan juga patut diberi bantuan.

   Kok bisa sih sampai saat ini para pengguna Nouvo kelihatan kompak-kompak? Jelas, disini kita mempunyai forum atau wadah perkumpulan di group facebook yang berjudul "FORUM NOUVO INDONESIA". Intinya ga cuma itu, alhamdulillah disini kita bisa saling menyatu dan berjalan langgeng selama ini juga karena atas izin Allah SWT. Kita juga mengadakan hari bersama nouvo, ada club ada juga privater privater yang setuju bahwa hari Nouvo terdapat pada hari Jum'at malam sabtu. Biasanya para pengguna Nouvo meluangkan waktunya di malam sabtu ini (Jum'at) di jam malam. kebanyakan mulai pukul 21.00WIB sampai bosan. Kita juga mengadakan acara bakti sosial yang berjalan sesuai kesepakatan untuk membantu anak yatim/piatu atau warga yang tertimpa bencana.


 

   Sekian cerita saya tentang Nouvo, semoga dapat menginspirasi siapa saja yang membaca. Kalian punya Nouvo? Ayo gabung bareng dan sharing bareng di grup facebook "FORUM NOUVO INDONESIA", kalo udah masuk, jangan cuma nampang di media sosial, kumpul juga di dunia nyata bersama teman teman baru dan rasakan dunia yang sebenarnya. Salam Tetooooott!!!!




15 komentar:

  1. saya mo jual yamaha nouvo z 2007, merah maroon, pajak panjang bulan 4, full orisinil, plat B jakarta pusat. semua hidup dan tinggal pakai, tangan pertama, harga 9 juta..pass. ada yang berminat ?. hub (021 85566331)

    BalasHapus
  2. Salam kenal semua, saya mau tanya klo sekarang untuk nouvo z 2005 pasarannya berapa ya..
    Terima kasih sebelumnya.

    BalasHapus
  3. Salam kenal semua, saya mau tanya klo sekarang untuk nouvo z 2005 pasarannya berapa ya..
    Terima kasih sebelumnya.

    BalasHapus
  4. Ada yg tau ga, klo beli body ful nouvo sporty d mna ya?

    BalasHapus
  5. Ada yg Jual nouvo Mx ga? Yg udh d modif klo bsa :D

    BalasHapus
  6. Ada yg Jual nouvo Mx ga? Yg udh d modif klo bsa :D

    BalasHapus
  7. Jual nouvo MX 2006 nih, mulus thailook, plat D bandung. 088218425570. Thx

    BalasHapus
  8. Ada yang mau jual Leg Shield 1 (depan), Leg Shield Assy, Cover Lower Nouvo 2007, warna terserah, mohon japri via 087832156987 atau mahardikapp@asia.com

    BalasHapus
  9. Buat yang suka koleksi barang antik.....Dijual Nouvo Lele tahun 2003 (D) hitam...(ada yg bilang model ini built-up JPG), pajak baru, mesin terawat, sering pake cuma kantor-rumah.... Berminat 081320011411

    BalasHapus
  10. Hai para komunitas Nouvo....ada yg berminat ngaak ? Saya mau menjual yamaha nouvo z Ais th 2007. Plat B bekasi kota . ( pjk hidup bln 2-2019 ) surat2 komplit

    Semua masih kondisi standar pabrik ( orisinil ).

    Sy tawarkan dg Harga Rp 9.5 jt nego.

    Berminat Hub aldo Hp/wa : 081280815058.

    Alamat sy di kota Bekasi trims.

    BalasHapus
  11. Hai para komunitas Nouvo....ada yg berminat ngaak ? Saya mau menjual yamaha nouvo z Ais th 2007. Plat B bekasi kota . ( pjk hidup bln 2-2019 ) surat2 komplit

    Semua masih kondisi standar pabrik ( orisinil ).

    Sy tawarkan dg Harga Rp 9.5 jt nego.

    Berminat Hub aldo Hp/wa : 081280815058.

    Alamat sy di kota Bekasi trims.

    BalasHapus
  12. Nouvo lele sporty 2003 sama nouvo z harganya lebih tinggi mana gan. Makasih

    BalasHapus
  13. Nouvo lele sporty 2003 sama nouvo z harganya lebih tinggi mana gan. Makasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalo sama sama full restorasi bisa dibilang sama harganya gan , kalo bahan lebih murah nouvo lele

      Hapus